5 Desain Rumah Mewah 2 Lantai Klasik

by | 12 Sep, 2025 | Artikel

Beranda Β» 5 Desain Rumah Mewah 2 Lantai Klasik
Klasik Modern

Meskipun saat ini ada banyak rumah modern, desain rumah mewah 2 lantai klasik tetap memiliki peminatnya. Ada kesan elegan, anggun, dan penuh karakter yang tercermin dari gaya arsitektur klasik.

Penasaran dengan desainnya? Mari kita bahas bersama di artikel bawah ini.

Kenapa Harus Mengadopsi Gaya Arsitektur Klasik?

Faktanya, desain rumah klasik terinspirasi oleh arsitektur Eropa dari abad ke-18 hingga ke-19. Ciri khas utamanya meliputi bentuk yang simetri, proporsi yang seimbang, hiasan atau ornamen yang rumit, dan detail yang halus.

Selain itu, material yang dipilih pun menggunakan bahan alam. Seperti kayu, marmer, dan batuan. Inilah alasan mengapa arsitektur klasik memberikan kesan mewah dan elegan.

Keunggulan dari rumah klasik lainnya adalah memiliki daya tarik timeless, nilai jual yang lebih tinggi, desain yang fleksibel bila mau dipadukan dengan gaya modern, peningkatan kenyamanan dan fungsionalitas, serta memiliki karakter rumah yang kuat.

Desain rumah klasik sangat identik dengan kemewahan dan keanggunan. Tapi Anda bisa menggabungkan elemen klasik ini dengan gaya modern, rustic, industrial, Scandinavia, dan masih banyak lagi.

Disisi lain, pemilihan palet warna, bahan, dan detail hiasan yang tepat akan menambah nilai estetika. Jadi, apakah Sobat Hijau tertarik untuk membangun rumah klasik yang sesuai dengan kepribadian dan karakteristik?

Beberapa Referensi Desain Rumah Mewah 2 Lantai Klasik

Bagi Sobat Hijau yang berencana ingin membangun rumah mewah klasik, ada beberapa referensi yang mungkin nantinya bisa menjadi inspirasi. Seperti:

Klasik Modern

Klasik ModernSumber gambar: Pinterest

Desain rumah mewah 2 lantai klasik yang pertama ini dipadukan dengan gaya modern. Didominasi oleh warna abu-abu dan krem, bentuk fasadnya yang megah dan gagah terpampang dengan jelas.

Sobat Hijau bisa melihat pilar-pilar besar yang menopang rumah, lengkungan pada pintu masuk, dan beberapa jendela besar yang juga menjadi jalur masuk pencahayaan alami. Di lantai dua, ada balkon yang bisa digunakan untuk bersantai.

Meskipun tidak menggunakan detail yang rumit, rumah ini memiliki pot tanaman besar bergaya klasik ala Yunani kuno yang berada di depan jalur masuk. Seolah menyambut setiap anggota keluarga dan tamu yang berkunjung

Modern Tropis

Modern Tropis

Sumber gambar: Pinterest

Bagi Sobat Hijau yang menyukai tampilan bersih dan menyegarkan, mungkin desain rumah klasik modern tropis ini bisa menjadi alternatif. Fasadnya didominasi oleh warna putih dengan aksen hitam pada beberapa elemen.

Tanaman hijau tropis yang menggantung dibiarkan terjuntai dari lantai dua, seolah menjadi tirai alami. Di bagian depan juga ada pagar tanaman yang dibuat sama tinggi dengan tiang.

Elemen klasik dari rumah ini dapat dilihat dari adanya pilar berbentuk kotak yang menopang atap balkon, serta lampu dinding vintage yang dipasang di setiap sudut. Sobat Hijau juga bisa menjadikan lantai paling atas sebagai rooftop atau taman lainnya.

Elegan Klasik Eropa

Elegan Klasik Eropa

Sumber gambar: Pinterest

Selanjutnya, ada desain rumah mewah 2 lantai klasik yang memiliki sentuhan arsitektur Eropa. Palet warna putih yang dipadukan dengan abu-abu gelap, memberikan tampilan yang elegan dan bersih.

Jendela melengkung dan lampu dinding antik yang dipasang di beberapa titik, menjadi ciri khas kuat arsitektur klasik rumah ini. Di lantai dua, ada balkon kecil untuk menikmati langit senja sambil menunggu matahari terbenam.

Di bawahnya, ada area carport untuk satu mobil dan pintu masuk utama berada di sampingnya. Desain ini bisa menjadi pilihan Sobat Hijau jika ingin tampilan rumah klasik yang bersih tanpa detail rumit, namun tetap terlihat mewah dan elegan.

Kontemporer Klasik

Kontemporer Klasik

Sumber gambar: Pinterest

Rumah dengan gaya kontemporer ini memiliki sentuhan arsitektur klasik modern yang menarik. Alih-alih menggunakan dinding beton, fasad ini memiliki dinding bata ekspos berwarna putih dengan aksen hitam di kusen jendela dan pintunya.

Coba perhatikan bentuk atapnya yang melengkung. Melengkapi bentuk pintu dan jendela di bawahnya. Memberikan kesan simetris yang unik dan berkarakter. Beberapa tanaman hijau ditempatkan di depan rumah untuk menyeimbangkan warna putih yang kontras dan memberikan kesan sejuk.

Classic Luxury

Classic Luxury

Sumber gambar: Buildgreennh

Kediaman megah dan mewah ala Sultan di atas memiliki fasad yang mencolok. Dilengkapi dengan jendela-jendela tinggi dan besar berbentuk persegi panjang yang dibalut kusen hitam elegan. Sebuah sentuhan kontemporer pada struktur klasiknya.

Pintu masuk kacanya juga dihiasi dengan lampu dinding antik yang seolah menyambut hangat siapapun yang datang. Perhatikan taman lanskapnya yang berbentuk geometris dengan potongan semak-semak rapi itu. Hal ini tentu akan mengundang banyak mata yang penasaran untuk melirik, bukan?

Apa yang Harus Diperhatikan dalam Desain Gaya Rumah Klasik?

Pada dasarnya, sudah memiliki karakteristik yang kuat. Seperti penggunaan pilar besar, pintu masuk yang megah dan besar, jendela besar berbentuk persegi panjang atau melengkung, teras depan yang penuh dan tinggi, serta atap segitiga yang runcing.

Namun bukan berarti tidak dapat dikombinasikan dengan gaya arsitektur modern lainnya. Misalnya, Sobat Hijau sangat menyukai desain rumah dengan gaya modern tapi ingin memiliki sentuhan klasik agar terlihat mewah.

Bisa saja. Hal yang perlu dilakukan adalah dengan tidak menghilangkan karakteristik yang disebutkan sebelumnya. Sebab, semua elemen tersebutlah yang bertanggung jawab untuk memberikan desain klasik terlihat elegan, mewah, megah, dan gagah.

Sobat Hijau bisa memilih satu atau dua dari karakteristik tersebut dan memadukannya dengan desain yang dipilih. Coba lihat kembali beberapa referensi desain rumah mewah 2 lantai klasik di atas, ya.

Ingin Mewujudkan Rumah Mewah Bergaya Klasik?

Apakah Sobat Hijau tertarik untuk membangun rumah mewah bergaya klasik seperti referensi di atas? Kalau iya, maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencari kontraktor dan arsitek yang memiliki pengalaman di bidangnya.

Tidak hanya siap membangun, tapi juga siap untuk membuat desain rumah mewah klasik impian Sobat Hijau. Carilah jasa arsitek profesional yang dapat mewujudkan rumah impian tanpa repot, proses yang cepat, mudah, dan siap digunakan.

Seperti jasa desain rumah dari Kontraktor Hijau, yang menawarkan jasa arsitek rumah satu paket dengan jasa bangun rumah. Tujuannya adalah agar hasil bangunan rumah sama persis dengan apa yang diimpikan Sobat Hijau.

Tak perlu ragu karena Kontraktor Hijau sudah berhasil membangun rumah impian lebih dari 150 pelanggan. Sekarang saatnya Sobat Hijau membuktikannya!

Ingin konsultasi gratis? Jadwalkan survei sekarang!

Bagikan:

Terima Jasa Desain Rumah Langsung Survei ke Lokasi

Butuh Jasa Arsitek untuk Desain Rumah Impian?

Konsultasi Gratis!

Konsultasikan kebutuhan Jasa bangun dan renovasi rumah bersama Kontraktor Hijau yang Amanah dan Transparan.